MUNA, SABHANGKA.COM – Komunitas BRILinkers Wuna Barakati menggelar pertemuan di Desa Sarimulyo, Kecamatan Kabangka. Pertemuan rutin yang digelar setiap bulannya ini, dihadiri lebih dari 100 peserta dari unit Lombe, Wakuru, Kabawo, Lawa, dan Kambara. Pertemuan ini menjadi momen penting untuk memperkuat sinergi antarunit BRILINK dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Minggu (14/10/2024).
Acara yang dikemas dengan penuh keakraban dan kekeluargaan ini, disambut penuh antusiasme, ditandai dengan sesi tanya jawab interaktif dan pembagian door price yang semakin menyemarakkan suasana. Pertemuan ini menunjukkan bahwa BRILinkers Wuna Barakati terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan yang terbaik, sejalan dengan program-program inovatif dari BRI.
Ketua BRILinkers Wuna Barakati, Muh. Fajar, dalam sambutannya menekankan urgensi kolaborasi antar unit.
“Sebagaimana tujuan utama BRILinkers dibentuk sebagai wadah komunikasi, silaturahmi serta meningkatkan kolaborasi antar AgenBRILink dan BRI, sehingga melalui komunitas ini, dapat bertumbuh bersama baik dari sisi pengetahuan, kemampuan dan produktivitas AgenBRILink,” tutur Fajar.
Lebih lanjut Fajar menekankan, kolaborasi adalah kunci untuk meningkatkan kualitas layanan dan memperluas jaringan BRILINK. Melalui kesempatan tersebut, Ia juga mendorong setiap agen untuk fokus pada satu pintu transaksi dan terus berinovasi dalam mempercantik tampilan usaha serta kualitas layanan.
Pada sesi diskusi, perwakilan MBM B.O. Raha, Andi Setyawan, membahas pentingnya standarisasi layanan, termasuk penerapan sistem keamanan seperti CCTV guna mengurangi risiko penipuan. Hal ini semakin mempertegas komitmen BRILink dalam memberikan rasa aman dan nyaman bagi nasabah.
Sementara itu, PPBK B.O. Raha, Wa Ode Nur Hasriana yang akrab disapa Ibu Obil, menambahkan pentingnya pemanfaatan fitur-fitur BRI Mobile, seperti AMKKM, Loca-Loka, Brins Rumahku, dan Tempat Usaha, yang mampu meningkatkan transaksi dan memperkuat posisi agen BRILink sebagai mitra bisnis.
“Dalam waktu dekat, ada program terbaru bernama “Ambilin”, yang segera diluncurkan untuk mempermudah proses setor tunai,” pungkasnya.
Penulis : Bardal
Editor : Redaksi