SABHANGKA.COM, MUNA – Momentum Peringatan Hari Ulang Tahun Kabupaten Muna ke-65 Tahun 2024, mendorong eksistensi Sabhangka Andi Sumangerukka (Sabhangka ASR) untuk terus merapatkan barisan dalam kerangka silaturahim.
Koordinator Wilayah Sulawesi Tenggara III Sabhangka ASR, Andi Yayu menyampaikan, semangat persatuan para pendahulu yang memperjuangkan Kabupaten Muna menjadi landasan komunitasnya untuk terus eksis menggaungkan ASR agar bisa terpilih sebagai Gubernur Sultra.
“Dengan begitu, apa yang menjadi harapan kita bersama sebagai masyarakat bumi Sowite mencapai kesejahteraan, bisa terwujud,” ujar Yayu kepada sabhangka.com, Jumat (5/7/2024).
Kepada segenap Relawan Sabhangka ASR, Yayu mengingatkan, semangat para pendahulu jualah sebagai modal utama dalam mengawal program pembangunan di Kabupaten Muna, harus dijadikan cermin bagi anggota Sabhangka ASR.
Yayu menyadari, perbedaan pendapat dalam iklim demokrasi merupakan hal yang biasa.
“Sebagai negara yang berdemokrasi, perbedaan pendapat dan pilihan merupakan hal yang biasa, bahkan perbedaan itu menjadi warna untuk saling mengisi sebagai negara yang besar,” ujarnya.
Untuk itu, dalam kesempatan yang sama, Yayu mengajak kepada Sabhangka ASR membangkitkan spirit agar tetap dalam barisan untuk wujudkan keberlanjutan pembangunan, sebagaimana yang termaktub dalam tema perayaan HUT kali ini, “Dengan Semangat Hari Jadi Ke 65 Kabupaten Muna Kita Wujudkan Keberlanjutan Pembangunan”.
Yayu bilang, solidaritas dan kekompakan harus terus ditingkatkan, apalagi kiprah dan eksistensi putra putri bumi Sowite dalam mengangkat nama daerah ini selalu dilakukan.
“Salah satu contoh yang masih segar, memperjuangkan benteng Kabupaten Muna sehingga dinobatkan sebagai Benteng terluas di Dunia untuk selanjutnya di dorong menjadi warisan budaya dan sejarah, bahkan prestasi tersebut mendapat Rekor Muri,” ungkap Yayu.
Melalui sabhangka.com, Yayu menghimbau kepada seluruh relawan Sabhangka ASR untuk selalu menjaga kondisifitas keamanan, ketertiban serta menjalin harmonisasi dimanapun berada.
“Dirgahayu Kabupaten Muna ku yang ke 65 tahun, tetap maju, mandiri, berdaya saing dan sejahtera,”ucap Yayu.