Laksanakan Operasi Patuh Jaya 2024, Polres Muna Himbau Masyarakat Patuh Berkendara

- Penulis

Selasa, 16 Juli 2024 - 10:06 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kasatlantas Polres Muna, Ajun Komisaris Polisi (AKP) Sarif, SH (Foto: sabhangka.com)

Kasatlantas Polres Muna, Ajun Komisaris Polisi (AKP) Sarif, SH (Foto: sabhangka.com)

 

SABHANGKA.COM, MUNA – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Muna laksanakan Operasi Patuh Jaya 2024. Operasi yang digelar serentak oleh jajaran polda se-Indonesia ini direncanakan berlangsung pada tanggal 15 hingga 28 Juli 2024.

Ajun Komisaris Polisi (AKP) Sarif, SH menyampaikan bahwa Satlantas Polres Muna telah melaksanakan gelar pasukan pada Senin 15 Juli 2024.

“Operasi ini bertujuan dalam rangka mewujudkan masyarakat yang tertib berlalu lintas,” kata Sarif. Selasa (16/7/2024).

Sarif menerangkan, secara keseluruhan, ada 10 jenis pelanggaran yang menjadi pantauan dalam operasi ini, yakni,

  1. Kendaraan yang melawan arus jalan
  2. Berkendara di bawah pengaruh alkohol
  3. Menggunakan ponsel saat mengemudi
  4. Tidak mengenakan helm SNI
  5. Tidak menggunakan sabuk keselamatan
  6. Pengendara yang melebihi batas kecepatan
  7. Berkendara di bawah umur atau tidak memiliki SIM
  8. Berboncengan lebih dari satu
  9. Kendaraan yang tidak dilengkapi STNK
  10. Menggunakan pelat nomor atau TNKB palsu

Untuk itu, Kasatlantas yang bertugas sejak 24 November 2023 lalu di Polres Muna ini menghimbau kepada segenap masyarakat agar senantiasa tertib berlalu lintas.

Pengganti IPTU Yusran Yoyo,S.IP ini menekankan, selama berlangsungnya operasi tersebut, petugas akan memberikan edukasi dan himbauan-himbauan yang humanis.

“Kendati ada penindakan, namun kami melakukan secara humanis,” ujar Sarif saat ditemui awak media.

Lebih lanjut ia menyampaikan, sosialisasi terkait tertib berlalu lintas senantiasa dilakukan, baik secara daring melalui media sosial, maupun secara tatap muka, termasuk pada tataran sekolah-sekolah.

BACA JUGA  Plt Bupati Muna Serahkan PBBP2, Ingatkan Masyarakat Taat Membayar Pajak

“Masyarakat bisa juga mengakses informasi kegiatan kami melalui Instagram Satlantas Polres Muna,” pungkas Sarif.

 

Facebook Comments Box
Visited 180 times, 1 visit(s) today

Penulis : Bardal

Editor : Redaksi

Berita Terkait

Musrenbang Muna 2025: Bachrun-Asrafil Menata Ulang Arah Pembangunan Lewat Potensi Lokal
Hajar Sosi Gaungkan Semangat Ekonomi Desa Lewat Koperasi Merah Putih: “Ini Gerakan Rakyat, Bukan Sekadar Program!”
Arus Balik Lebaran 2025 Membludak, 1.376 Mobil Padati Pelabuhan Tampo
Nyaris Adu Jotos di Pelabuhan Tampo-Torobulu, Gara-gara Nomor Antrian
Ribuan Jamaah Padati Lapangan Napabalano, Idul Fitri Jadi Momen Pererat Silaturahim
Alumni 2009 SMAN 1 Napabalano Gelar Aksi Sosial, Berbagi Kebahagiaan dengan 50 Paket Sembako
Resmi Beroperasi, Ini Tarif Penyeberangan Feri Tondasi-Torobulu untuk Penumpang dan Kendaraan
Unik! Kapolres Konsel Hadirkan Playstation untuk Pemudik di Pelabuhan Torobulu

Berita Terkait

Rabu, 9 April 2025 - 11:52 WITA

Musrenbang Muna 2025: Bachrun-Asrafil Menata Ulang Arah Pembangunan Lewat Potensi Lokal

Senin, 7 April 2025 - 10:46 WITA

Hajar Sosi Gaungkan Semangat Ekonomi Desa Lewat Koperasi Merah Putih: “Ini Gerakan Rakyat, Bukan Sekadar Program!”

Minggu, 6 April 2025 - 15:41 WITA

Arus Balik Lebaran 2025 Membludak, 1.376 Mobil Padati Pelabuhan Tampo

Sabtu, 5 April 2025 - 16:41 WITA

Nyaris Adu Jotos di Pelabuhan Tampo-Torobulu, Gara-gara Nomor Antrian

Sabtu, 29 Maret 2025 - 20:40 WITA

Alumni 2009 SMAN 1 Napabalano Gelar Aksi Sosial, Berbagi Kebahagiaan dengan 50 Paket Sembako

Berita Terbaru