Musrenbang Muna 2025: Bachrun-Asrafil Menata Ulang Arah Pembangunan Lewat Potensi Lokal

- Penulis

Rabu, 9 April 2025 - 11:52 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

SABHANGKA.COM, MUNA – Pemerintah Kabupaten Muna resmi menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) RKPD Tahun 2025 sebagai pijakan awal menata arah pembangunan ke depan, Rabu (9/4/2025).

Musrenbang tahun ini yang mengangkat tema “Peningkatan Infrastruktur Dasar dan Pembangunan SDM untuk Menunjang Produktivitas Swasembada Pangan dan Ekonomi Inklusif Berbasis Potensi SDA yang Berkelanjutan,” terselenggara di Aula Galampano Raha, agenda strategis ini dibuka langsung oleh Bupati Bachrun dan dihadiri berbagai elemen penting daerah, mulai dari kepala OPD, anggota DPRD, forum pemuda, hingga masyarakat.

Bupati Muna, Bachrun, menekankan bahwa arah kebijakan RKPD 2025 akan difokuskan pada perbaikan infrastruktur dasar, pendidikan, kesehatan, dan yang paling utama, penguatan ekonomi masyarakat melalui sektor pertanian.

“Selama ini kita terlalu lama menutup mata terhadap potensi pertanian yang luar biasa. Padahal, inilah kekuatan sejati Kabupaten Muna. Jika kita kelola serius, pertanian bisa jadi solusi konkret mengurangi kemiskinan,” tegas Bachrun.

Ia pun mengajak seluruh pemangku kepentingan untuk mengubah cara pandang pembangunan dan berani melakukan efisiensi anggaran demi hasil yang lebih tepat sasaran.

Dengan Musrenbang ini, Pemerintah Kabupaten Muna menunjukkan keseriusannya membangun dari potensi lokal, menjemput kemandirian daerah di tengah tekanan fiskal.

Kepala Bappeda Muna, Ahmad Yani Biku, menyampaikan, tema ini selaras dengan visi-misi Bachrun-Asrafil yang ingin membangun Muna secara inklusif dan berkeadilan. Ia menekankan pentingnya Musrenbang dalam merumuskan arah APBD tahun 2026.

“Kegiatan ini bukan sekadar seremonial. Ini ruang strategis untuk memastikan program pembangunan benar-benar menyentuh kebutuhan masyarakat, dan sinkron dengan aspirasi dari bawah hingga pusat,” jelasnya.

Hal senada disampaikan Kepala Bidang Ekonomi dan SDA Bappeda Sultra, Umul Salihin. Ia menegaskan bahwa kehadiran Pemprov Sultra dalam Musrenbang Muna adalah untuk memastikan keselarasan antara program kabupaten dan provinsi.

“Ada titik temu antara program prioritas provinsi dan kabupaten, misalnya di sektor pertanian, perikanan, peternakan, pariwisata, hingga konektivitas infrastruktur,” katanya.

Facebook Comments Box
Visited 16 times, 1 visit(s) today
BACA JUGA  Jejak Purba Layang-Layang di Muna: Menguak Misteri Goa Sugi Patani

Penulis : Ridaka

Editor : Redaksi

Berita Terkait

Hajar Sosi Gaungkan Semangat Ekonomi Desa Lewat Koperasi Merah Putih: “Ini Gerakan Rakyat, Bukan Sekadar Program!”
Arus Balik Lebaran 2025 Membludak, 1.376 Mobil Padati Pelabuhan Tampo
Nyaris Adu Jotos di Pelabuhan Tampo-Torobulu, Gara-gara Nomor Antrian
Ribuan Jamaah Padati Lapangan Napabalano, Idul Fitri Jadi Momen Pererat Silaturahim
Alumni 2009 SMAN 1 Napabalano Gelar Aksi Sosial, Berbagi Kebahagiaan dengan 50 Paket Sembako
Resmi Beroperasi, Ini Tarif Penyeberangan Feri Tondasi-Torobulu untuk Penumpang dan Kendaraan
Unik! Kapolres Konsel Hadirkan Playstation untuk Pemudik di Pelabuhan Torobulu
Bupati Muna Lantik Delapan Pejabat Eselon II, Jabatan Sekwan Masih Tertunda

Berita Terkait

Rabu, 9 April 2025 - 11:52 WITA

Musrenbang Muna 2025: Bachrun-Asrafil Menata Ulang Arah Pembangunan Lewat Potensi Lokal

Senin, 7 April 2025 - 10:46 WITA

Hajar Sosi Gaungkan Semangat Ekonomi Desa Lewat Koperasi Merah Putih: “Ini Gerakan Rakyat, Bukan Sekadar Program!”

Minggu, 6 April 2025 - 15:41 WITA

Arus Balik Lebaran 2025 Membludak, 1.376 Mobil Padati Pelabuhan Tampo

Sabtu, 5 April 2025 - 16:41 WITA

Nyaris Adu Jotos di Pelabuhan Tampo-Torobulu, Gara-gara Nomor Antrian

Sabtu, 29 Maret 2025 - 20:40 WITA

Alumni 2009 SMAN 1 Napabalano Gelar Aksi Sosial, Berbagi Kebahagiaan dengan 50 Paket Sembako

Berita Terbaru