MUNA, SABHANGKA.COM – Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Muna, Bachrun Labuta, mengajak Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Cabang Muna untuk berperan lebih aktif dalam mengakselerasi pembangunan daerah.
Bachrun menyatakan komitmennya untuk membuka ruang seluas-luasnya bagi HIPMI agar terlibat langsung dalam proses pembangunan, baik pada masa kini maupun di masa depan, jika dirinya kembali mendapat mandat kepemimpinan.
“Jika saya dipercaya kembali memimpin Muna tahun depan, kita tidak akan lagi berbicara dalam konsep, tetapi dalam aksi nyata di lapangan. Susunlah program, dan kita akan bersama-sama mencari koneksi yang tepat untuk memajukan Kabupaten Muna,” ujar Bachrun saat memberikan sambutan pada acara pengukuhan pengurus baru HIPMI Muna di Aula Gedung Galampano Kantolalo, Senin (16/9/2024).
Lebih lanjut, Bachrun menyoroti potensi besar Kabupaten Muna yang masih belum tergarap maksimal, terutama di sektor pertanian, peternakan, dan perikanan.
“Kita harus membangun Muna dengan memaksimalkan potensi yang kita miliki,” tegasnya.
Ia juga menambahkan, meskipun usianya tidak lagi muda, pemikirannya tetap berorientasi ke depan.
“Berpikir tentang masa depan adalah karakter generasi muda, dan saya selalu mengedepankan hal itu,” tuturnya.
Sementara itu, Ketua HIPMI Muna, Irwandi Wahyudin, dalam sambutannya menyampaikan rencana strategis ke depan, termasuk program ‘HIPMI Masuk Desa’ yang bertujuan menggali potensi unggulan di desa-desa Muna.
“Kita harus lebih banyak bertindak daripada berbicara,” tegas Irwandi, menutup sambutannya dengan penuh optimisme.
Penulis : Ridaka
Editor : Redaksi